Himpunan Mahasiswa Agronomi (HIMAGRON) merupakan himpunan profesi yang berada di lingkup Departemen Agronomi dan Hortikultura, Fakultas Pertanian, Institut Pertanian Bogor. HIMAGRON berdiri pada tanggal 23 Mei 1973 di Bogor. HIMAGRON termasuk salah satu himpunan profesi tertua di IPB. Sesuai dengan namanya, HIMAGRON mewadahi kegiatan, kreativitas, dan aktivitas mahasiswa yang menunjang profesi di bidang Agronomi dan Hortikultura.
HIMAGRON kepengurusan periode 2009/2010 memiliki enam departemen diantaranya :
- Departemen Internal,
- Departemen Eksternal,
- Departemen Litbangtan,
- Departemen PSDM,
- Departemen Kewirausahaan, dan
- Departemen Infokom.
Pengurus Himagron 2009/2010
Departemen INFOKOM atau Informasi dan Komunikasi merupakan pengelolah resmi dari Mading, Blog dan Web HIMAGRON. Depatemen ini baru dibangun sejak kepengurusan Himpunan Mahasiswa Agronomi (HIMAGRON) 2009. Sejarahnya departemen ini dibentuk untuk menambah jangkauan HIMAGRON dalam hal publikasi dan informasi serta komunikasi keluar maupun kedalam HIMAGRON.
Blog merupakan salah satu media pembaruan HIMAGRON. Sebagai kegiatan dalam upaya penyediaan sarana dalam penyampaian, penyebaran informasi tentang program kerja HIMAGRON. Selain itu, sebagai sarana komunikasi antara mahasiswa AGH dengan pengurus HMA, maupun Departemen Agronomi dan Hortikultura, IPB. Adanya Media Pembaruan HIMAGRON diharapkan dapat mengasah Curiousity (keingintahuan) ,Awareness (kepekaan dan kepedulian), dan Initiative seluruh mahasiswa agronomi dan hortikultura
Saat ini Media Informasi dan Komunkasi yang digunakan diantaranya :
Web : www.himagron.ipb.ac.id
Blog : http://himagronipb.blogspot.com
E-mail : himagronipb@rocketmail.com
Grup FB : Himagron IPB